Hadir Penuh Dampingi Ananda Menggunakan So Good CERDIK
Bismillah,
"Ada apakah gerangan?", gumam saya dalam hati,
"Ai kangen makan nugget, Ma..."
Aah...iya!
"Kenapa saya tidak terpikir sama sekali untuk membuat bekal nugget ayam So Good yaa..?"
3. Memilih cerita yang sesuai dengan kartu yang didapat dari bungkus So Good.
Penggunaannya sangat mudah bukan?
Dan saat bermain ini, saya menyadari pentingnya bercerita pada anak sesuai dengan usianya, yaitu :
Untuk mengetahui cerita apa yang disukai anak, kita perlu melakukan pengayaan dalam beraktivitas, pengenalan dengan berbagai profesi dan mendatangi banyak tempat.
"Chiko memang anak yang pemberani."
Dan tak lama, Jengger, ayam setia milik Chiko melompat ke lemari pendingin yang berada di ruangan itu. Dan seketika itu juga, Chiko memeriksa lemari pendingin tersebut dan kemudian mendapat ide.
30 November 2017 - menjadi hari yang dinanti untuk anak saya yang pertama, Aisy. Pasalnya hari itu ia akan pergi berkuda bersama teman-teman kelas 1 nya yang berjumlah 18 orang sebagai kegiatan outing Bandung Islamic School pekan ini.
Melihat antusiasme Ai yang menggelora, sebagai seorang Ibu, saya pun ikut merasakan semangat. Termasuk saat Ai mengatakan ingin dibuatkan bekal istimewa.
Dalam hati saya bertanya-tanya,
"Istimewa yang seperti apa yaa?
Kalau roti, sepertinya tidak terlalu istimewa... Karena bekal sehari-hari selama ini adalah roti keju dari mamang yang lewat."
Akhirnya, sepulang menjemput sekolah, saya mengajak ke swalayan dekat rumah. Dengan mendorong-dorong troli, Ai berjalan sambil mengamati sekeliling dan mengingatkan saya untuk membeli keju. Dan tiba-tiba Ai berdiri agak lama di sebuah lemari pendingin besar....
"Ada apakah gerangan?", gumam saya dalam hati,
"Ai kangen makan nugget, Ma..."
Aah...iya!
"Kenapa saya tidak terpikir sama sekali untuk membuat bekal nugget ayam So Good yaa..?"
Gak pakai lama, Ai langsung meraih nugget So Good yang diinginkan dan memasukkan ke dalam troli belanja hari ini. Setelah beres berbelanja beberapa keperluan mingguan, kami pun segera ke kasir. Dan kasir menjelaskan kepada kami bahwa nugget So Good saat ini sedang ada bonus kartu CERDIK di dalamnya. Saya meng-iya kan karena belum paham apa itu kartu CERDIK.
Keesokan paginya, seperti biasa saya cukup hectic mengerjakan persiapan anak-anak sekolah. Menggoreng nugget So Good untuk Ai dan si kecil, Hana sebagai bekal makan siang di sekolah. Dan benar saja, ada kartu CERDIK di dalam kemasan So Good yang kami beli.
Karena tak ingin terlambat, kami langsung bergegas berangkat. Di sepanjang perjalanan, saya yang sedari di rumah penasaran dengan kartu ini mulai mencari tahu bagaimana cara menggunakannya. Ternyata mudah saja. Hanya dengan 3 langkah :
1. Instal aplikasi So Good CERDIK di google Play Store.
2. Lalu scan kartu yang disimpan rapih di dalam frame, maka akan muncul menu yang bisa kita pilih.
![]() |
Menu saat masuk aplikasi So Good CERDIK |
Penggunaannya sangat mudah bukan?
Dan saat bermain ini, saya menyadari pentingnya bercerita pada anak sesuai dengan usianya, yaitu :
👶🏼 Pada Anak usia 0 – 4 tahun
Berceritalah tentang tokoh yang dikenal anak. Cerita yang menarik untuk anak usia ini adalah dunia hewan, tumbuhan atau kegiatan sederhana yang dilakukan sehari-hari. Cerita dengan durasi yang tidak terlalu panjang namun tetap sarat makna akan membuat anak mengerti nilai-nilai sederhana yang terjadi di sekitarnya.
👧 Pada Anak usia 4 – 6 tahun
Usia 4 - 5 tahun, anak sudah mengenal teman. Mereka sedang belajar bersosialisasi dan senang bermain. Bunda bisa bercerita mengenai persahabatan atau cerita lain yang sesuai dengan kegiatan anak sehari-hari. Ingat, tingkat konsentrasi mereka hanya 1 menit dikali usianya, maka singkat saja.
Kalimat awalan yang menarik, menggunakan ekspresi dan suara akan membuat anak-anak pada usia ini terpikat. Penambahan ekspresi gerak juga akan membuat impresi cerita semakin kuat.
Cara berpikir mereka masih sederhana dan cenderung konkret sehingga menyampaikan ceritanya pun yang mudah dipahami anak. Penokohan cukup sedikit saja agar mudah diingat, dan perlu menceritakan langsung alur cerita yang disajikan.
👦🏻 Pada Anak usia 6 – 9 tahun
Usia anak 6-9 tahun biasanya adalah usia anak telah kritis berpendapat. Mereka menyukai kisah yang menyenangkan dan mulai dapat menangkap sisi baik - buruk dari setiap cerita. Bunda bisa mulai memperbanyak tokoh, waktu mendongeng juga bisa lebih lama dan tema diperberat.
Anak-anak usia ini sudah mulai bisa diajak mengidentifikasi tokoh, maka akan muncul keinginan diri untuk menjadi seperti tokoh yang diidamkan. Selain itu, otak dan hati mulai tersinergikan sehingga bisa menggunakan kata-kata yang agak susah.
👧🏽 Anak usia 9 -12 tahun
Untuk anak usia ini, perlu pendekatan yang agak berbeda. Anak dalam kelompok ini biasanya mau mendengarkan, tetapi sudah bersifat kritis. Untuk itu, cara mendongeng harus dimulai dengan dialog karena daya nalar mereka sangat peka.
Cerita yang cocok dibawakan adalah cerita yang termasuk fiksi ilmiah, seperti cerita detektif, serial robot maupun petualangan.
Dan yang paling menyenangkan adalah mendongeng menggunakan So Good CERDIK bersama teman-teman.
Belajar Dari Kisah Chika-Chiko (part. 2)
Hari itu, Chiko berhasil menangkap seekor biawak atas bantuan ayam peliharaannya, Jengger. Karena biawak tersebut telah memakan telur-telur ayam milik Chiko dan membuat kandang ayam menjadi berantakan.
"Chiko memang anak yang pemberani."
Karena Chiko tahu bahwa biawak adalah jenis hewan Varanus Salvator, yakni reptil (kadal besar) dengan panjang tubuhnya (dari moncong hingga ujung ekor) umumnya hanya sekitar 1 m lebih sedikit. Biawak biasanya hidup di gorong-gorong atau di tempat biasa ia mendapatkan makanan. Makanya tak heran bila ia meuncul di kandang ayam milik Chiko.
Chiko bingung, karena jumlah telurnya tidak lagi seperti yang diharapkan. Maka Chiko pun masuk ke dalam rumah untuk menghitung jumlah telur yang ia dapatkan hari itu. Dan benar saja, keranjang telur di dalam rumah semua sudah ada label nama pemiliknya masing-masing. Jadi Chiko tak bisa mengambilnya untuk diantar ke restoran Chika untuk dimasak.
Dan tak lama, Jengger, ayam setia milik Chiko melompat ke lemari pendingin yang berada di ruangan itu. Dan seketika itu juga, Chiko memeriksa lemari pendingin tersebut dan kemudian mendapat ide.
"Ahaa...
Kamu pintar sekali Jengger. Kamu memberiku ide." Begitu kata Chiko girang.
Akhirnya Chiko datang ke restoran Chika dan mengutarakan permohonan maafnya karena tidak dapat memenuhi pesanan telur-telurnya. Jelas saja itu membuat Chika kesal. Namun Chiko lagi-lagi langsung sigap dengan suasana yang tidak mengenakkan tersebut, Ia langsung menyambar panci milik Chika dan mengeluarkan bungkusan yang dibawanya lalu segera menggorengnya hingga berwarna kuning keemasan.
"Maafkan aku, Chika.
Aku tak bermaksud membuatmu kecewa, namun apa daya...ada biawak di dalam kandang ayamku. Dan biawak itu memakan hampir semua telur-telur ayam hari ini."
Chika yang mendengar cerita Chiko langsung berempati dan menerima maaf Chiko. Sembari melihat ke atas piring hasil gorengan Chiko dan kemudian Chika mendapat ide untuk menu yang akan dihidangkan kepada anak-anak.
"Waah...bagus sekali, Chiko.
Nugget ini memiliki bentuk-bentuk yang menarik. Aku akan menjadikannya isi sandwich ku hari ini. Dan anak-anak pasti suka."
Benar saja, roti sandwich yang dihidangkan di restoran Chika mendapat sambutan gembira anak-anak asuhan Ibu Utami. Dan Ibu Utami pun menjadi bangga atas ide Chika dan Chiko. Karena nugget adalah salah satu menu sehat yang harus dikonsumsi anak-anak. Kandungan protein hewaninya membuat daya tahan tubuh anak menjadi kuat.
"Terima kasih Chika, Chiko...
Semoga anak-anak panti di sini bisa cerdas seperti kalian." Puji Ibu Utami.
Begitulah cerita Chika-Chiko dalam seri ini. Berkat kejujuran dan keuletan mereka, maka kerjasama yang baik pun terjalin, sehingga tercipta hasil yang memuaskan.
Bagaimana Bunda?
Masih bingung mau masak apa?
Di aplikasi So Good CERDIK ini juga dilengkapi ide-ide menu masakan yang bisa kita lakukan dengan produk So Good. Ada banyaak resep yang dibagikan dan mungkin salah satu atau bahkan semua resep menjadi menu favorit keluarga.
Yuuk,
Selalu dampingi ananda dengan sepenuh hati dan penuhi gizi keluarga dengan makanan sehat buatan Bunda.
Salam hangat,
Selalu dampingi ananda dengan sepenuh hati dan penuhi gizi keluarga dengan makanan sehat buatan Bunda.
Salam hangat,
Memang mainan kekinian banget iniii
ReplyDeleteMemang mainan kekinian banget iniii
ReplyDeleteAku suka resep-resepnya. Gampang sih. SID belum pernah nonton yang seri ChikaChiko nih.
ReplyDeleteenaknya dapat, serunya juga dapat ya karena bisa melihat dongeng dari So Good cerdik
ReplyDeleteKeren juga yaaa...ini mah 2 in 1...buat perut iya buat motorik dan kecerdasan anak juga ada..
ReplyDeleteAll in one yaa, mba...
DeleteTrus meningkatkan bonding anak dan orangtua juga.
Blm coba nih sogood cerdik, kelihatannya seruu dan bikin anak bisa bljr dg cara lbg asik yaa
ReplyDeleteAnakku juga suka aplikasi ini, teknologinya baru pula jadi anak-anak suka.
ReplyDeletewah seru banget ini main bareng2
ReplyDeleteWaah ada tahapan usia yaa, sampe 12 tahun..
ReplyDeleteIni aplikasi kekinian buat anak2 dan emak2 jaman now ya.
Aku mau juga donk Len didongengin (usia 42) eeaaa
Sambil stay-cation dimana kita teh?
DeleteAssaa~~
Wah, Ai kerenmau bekuda,ikutan dong,btw so Good CERDIk keren yah jadi pengen beli juga buat Fathan
ReplyDeleteSekarang mah banyak cara yah untuk memberikan cerita untuk anak-anak, so Good CERDIK keren yah ada aplikasi beginian
ReplyDeleteAnak-anak senang? Aku aja baca reviewnya senyam senyum jadi pengen beli So Good, Mbak. ahahaha.... Bilangnya pengen dapat resepnya, padahal sih aku pengen juga baca ceritanya.
ReplyDeleteBagus ya ceritanya, jav belum punya nih...
ReplyDeleteUdah baca ttg ini bbrp kali dan makin penasaran kepengin beli....yuk blànja
ReplyDeleteLen, baru tau saya anak 4-6 tahun konsentrasinya cuma 1 menit. Ya ampuuuun kirain saya Nabil kurang konsentrasi anaknya heuheuheu.
ReplyDeleteIde So Good keren banget, jadi pengen instal aplikasinya
ReplyDeleteSeruuuu.Owalah jd tahap mengenal tmn itu saat usia 4 thn ke atas to, pantes anakku yg no 2 msh suka asyik sendiri hehe.
ReplyDeleteKalau di rumah adanya Chika Chiko part satu dan SIng Sing Lala part satu jg hehe
Seru, bikin anak-anak minga cariin koleksi cerita lainnya
ReplyDeletePonakanku juga lagi keranjingan main So Good Cerdik ini mbak,Udah jadi mainan hari-hari.
ReplyDeleteNeng Marwah suka anteng kalau mainin aplikasi So Good Cerdik ini
ReplyDeleteEeeh graphic nya bagus, jd mau beli so good yg banyak terus cerdiknya bisa nih jd kado buat sepupuku :)
ReplyDeleteSOGOOD emang cerdik banget y mbak.. Anak senang, ibu senang.. ehehe
ReplyDeleteSo Good memang sedap, apalagi kalau diolah dg berbagai resep yg kreatif
ReplyDeleteWah hadiahnya kereeen.. Fadel pasti suka nih!
ReplyDeleteCeritanya seru neh, patut dicoba
ReplyDeletebuat gladio yang baru 9 bulan, berarti cerita hewan yah yang menarik? jadi pingin beli nih biar bisa cerita dongeng ke gladio, tapi ini cocok ga yah buat usia 9 bulan?
ReplyDeletePonakanku sedang puasa gadget karena kmarin main2 aja. Kalau dikasih cerita CERDIK So Good mgkn dia bakal suka karena buat belajar jg
ReplyDeleteHuaaaa nugget lagi, lucu ih cerdiknya ada resepnya jugaaa, jadi ingin coba ini itu di resepnya tapi kalo nugget enaknya emang langsung dimakan aja yak hihihi
ReplyDeleteCeritanya memang pendek tapi sarat makna dan keren ya mba tampilannya. Anakku aja sampe heran kok bisa gini tampilan karakternya, serasa hidup hehehe
ReplyDeleteAku seneng nich, kemarin sempet cobain dan seru banget ternyata. Gak usah anak-anak aku aja betah dengerinnya. Meski belum smua, semoga bisa smua ah
ReplyDeleteAplikasi Cerdik ini menurut saya merupakan aplikasi yang sangat inovatif dan mungkin sangat dibutuhkan oleh kids jaman now karena bisa mengajarkan bahwa HP tidak hanya bisa digunakan untuk main game tapi juga bisa digunakan untuk kegiatan yang edukatif seperti membaca cerita contohnya..
ReplyDeleteAplikasi ini sangat berguna banget buat anak anak karena,kita bisa membacakan sekaligus melihatkan sebuah rantaian cerita bergambar yang tentunya si anak akan menyukai hal tersebut. Penasaran pingin oprek aplikasinya lebih dalem lagi.
ReplyDeleteDi rumah udah ada kartu So Good, tapi dasar emaknya kudet, gak tau mau diapain kartu itu. Ternyata harus mengunduh aplikasi cerdik dulu ya...hihihi...
ReplyDeleteMaklum anak udah pada abege ��
aku lucu lihat fotonya itu mbak, rebutan heheheeee
ReplyDeleteuntung mereka ga sikut sikutan wkatu mau lihat aplikasinya :D
Aku belum nyoba So Good Cerdik ini. Menyenangkan sekali ya kayaknya. Bisa makan enak, bermain sekaligus belajar juga. Asyik banget, anak-anak pasti suka ya :)
ReplyDeleteKok keliatannya seru ya? Hahaha.
ReplyDeleteAnyway, kanget nugget juga deh jadinya :-/
Wkkwkk...iyaa,
Deleteenak dimakan selagi hangat.
aku jadi pengen beli so good juga teh, pegen cobain aplikasi cerdiknya.. aku aja tertarik apalagi anak-abak yah.. jaman sekarang mah apa-apa serba canggih hehe
ReplyDeleteWah ini bener deh, keren banget. Bisa didapat dari beli Nuget so good ya? Mau coba ah beli buat anak siapa tau suka nuggetnya n dapat mainannya pula
ReplyDeleteso good cerdik, emang didesain buat anak-anak zamn sekarang ya. yang ga bisa ga main hape. solusi juga ini, daripada anak akses yang ga jelas
ReplyDeleteIih seru ya mbak...aku kemadin beli So Good juga, tapi lupa kertas dan frame ceritanya ada apa enggak.
ReplyDeleteBeli so good lagi deh
Paket lengkap dari So Good ya mbak. Cerita inspiratif untuk anak dan dapat nugget yang enak. Bisa nih makan nugget sambil nonton video So Good bareng keponakan
ReplyDeleteSemoga so good bisa mengembangkan teknologi gamenya setara dg the Sims. Jadi makin keren makin edukatif.
ReplyDeleteIyaa...game edukatif yang membuat anak-anak banyak belajar.
DeleteNobody can stop to admire you. Lots of appreciation.
ReplyDeleteI feel great about this and love studying more on this topic.
ReplyDeleteIt is extremely helpful for me. Thanks for such a valuable help again.
ReplyDelete